Cara Cek Kuota Im3 Yellow Indosat Terbaru 2020

Indosat merupakan salah satu provider terbesar di indonesia. Memiliki berbagai macam layanan telepon, sms dan internet yang menarik. Dua layanan yang mereka tawarkan ada mentari dan IM3. Keduanya memiliki digit nomor yang berbeda. Untuk kesempatan kali ini, kita akan membahas tentang IM3 yellow. Salah satu layanan indosat yang disukai banyak pengguna internet. Cara cek kuota IM3 yellow sangatlah mudah.

Banyak yang bilang IM3 itu nomornya anak mudah indonesia. Karena penggunanya rata-rata anak muda. Dengan harga yang murah dan jaringan internet cukup bagus. Belum lama, IM3 mengeluarkan paket internet baru yang bernama im3 Yellow. Paket internet ini menawarkan kuota 1 GB dengan harga Rp 1000 saja. Masa aktif paket ini hanya 1 hari. Selain itu juga ada pilihan paket internet yellow lainnya. Seperti 1 Gb untuk 3 hari sebesar Rp 2.500, 1 GB untuk 10 hari dengan harga Rp 7.000
Indosat merupakan salah satu provider terbesar di indonesia Cara Cek Kuota Im3 Yellow Indosat Terbaru 2019

Jadi paket internet ini, cocok buat anda yang butuh internet darurat dan aktif 1 hari saja. Layanan ini sudah memakai jaringan internet 4G. Tapi ini juga disesuaikan dengan jaringan internet di wilayah anda. Aktif selama 24 jam. Untuk mengetahui kuota dari paket internet yellow ini sangat mudah. Mari kita bahas satu-satu dibawah ini.

Cara Cek Kuota IM3 Yellow Lewat SMS

Cara cek kuota im3 yellow pertama dengan menggunakan sms. Cara ini sangat mudah dilakukan dan tidak dikenakan biaya sama sekali. Ikuti langkah berikut ini :

· Ketik USAGE di pesan smartphone anda

· Kemudian kirim ke 363

· Nanti akan ada sms balasan, yang berisi sisa kuota internet dan masa aktifnya

Cara Cek Kuota IM3 Yellow Lewat myim3

IM3 memiliki aplikasi yang digunakan untuk mencari informasi tentang im3. Aplikasi ini bisa di download gratis di playstore. Bisa untuk cek kuota, pulsa atau membeli paket internet.

· Unduh dan instal aplikasi myim3 dari playstore di smartphone,

· Buka aplikasi myim3, nanti dihalaman utama langsung muncul sisa kuota internet anda

· Ketika melakukan pengecekan jangan gunakan wifi, tapi data internet dari nomor IM3 anda

Cara Cek Kuota IM3 Yellow Lewat Dial Phone

Cara yang paling cepat dan mudah,bisa memakai dial phone atau dial up. Karena tak perlu ketik kata atau unduh aplikasi terlebih dahulu. Ini cara lebih lengkapnya:

· Tekan *123# di smartphone anda

· Pilih nomor 6 untuk lainnya

· Lalu pilih nomor 3 untuk internet/telp/sms

· Pilih nomor 8 (status/info)

· Pilih nomor 1 untuk cek kuota

· Pilih 1 untuk paket internet

· Anda langsung mendapat sms balasan mengenai informasi kuota dan masa aktifnya

Anda pun bisa menyikatnya dengan ketik *123*63811#. Nanti akan langsung ada sms yang masuk. Jadi tak perlu memilih nomor satu persatu. Untuk membeli kuota im3 yellow, bisa mendaftar lewat kode *123*111#. Paket internet ini hanya aktif satu hari saja. Berlaku selama 24 jam., kalau sudah habis maka akan mati atau kalau pulsa mencukupi langsung perpanjangan sendiri.

Mudah bukan? Sekarang anda tak perlu bingung untuk membeli paketan internet. Hanya dengan Rp 1.000, bisa memperoleh kuota internet sebesar 1GB dan bisa digunakan untuk akses semua hal. Termasuk streaming, download dan lain sebagainya. Itulah cara cek kuota IM3 yellow terbaru 2019.